Social Icons

Pages

Thursday, February 28, 2013

Event Menulis True Story & Artikel oleh Warung Antologi Ke-5: Aku Sahabat Bumi

Bumi bukanlah warisan nenek moyang kita, melainkan titipan untuk anak-cucu kita

Bismillahirrahmanirrahiim…

Sahabat-sahabat semua tentu sudah tidak asing lagi dengan kalimat di atas.

Seiring dengan kemajuan teknologi dan pertumbuhan penduduk yang pesat maka gaya hidup manusia pun mengalami banyak perubahan. Sadar atau tidak, hal itu telah membuat berbagai perubahan yang memengaruhi keseimbangan dan kelestarian bumi yang kita tempati. Akibatnya, banyak terjadi bencana alam serta permasalahan lingkungan yang kita hadapi.

Apa yang dapat kita lakukan agar dapat meninggalkan bumi yang asri untuk anak-cucu kita kelak? Banyak langkah sederhana yang dapat kita lakukan melalui Metoda 3R: Reduce (Mengurangi), Reuse (Menggunakan kembali), dan Recycle (Mendaur ulang). Hemat listrik-air-bahan bakar, diet kantong plastik, berkebun, menjaga kebersihan lingkungan, memilah sampah, membuat kompos, tidak membakar sampah, memanfaatkan kembali sampah, merupakan beberapa cara untuk mendukung pelestarian lingkungan.

Berkaitan dengan Earth Hour 60+ yang jatuh pada tanggal 23 Maret 2013 dan Hari Bumi yang diperingati setiap 22 April, Grup Warung Antologi mengundang sahabat-sahabat semua untuk berpartisipasi pada event ke-5 dengan tema “Aku Sahabat Bumi”.

Ayo, sampaikan aksi-aksi nyata yang telah dilakukan sebagai langkah untuk menjadi sahabat bumi. Tulisan terbagi atas dua kategori, yaitu kisah nyata dan artikel.

Syarat dan Ketentuan Lomba:

1. Lomba terbuka untuk umum.

2. Menjadi anggota grup Warung Antologi.

3. Isi naskah:

a. Kisah nyata (true story): berisi aksi-aksi nyata yang telah sahabat lakukan bersama keluarga atau teman di sekolah/pesantren/kampus atau lingkungan rumah, atau komunitas yang diikuti (Pramuka, Karang Taruna, Halaqah, Remaja Masjid, Pencinta Alam, arisan, PKK, mejelis taklim, dsb.) yang mendukung upaya pelestarian lingkungan. Menggunakan sudut pandang orang pertama. Bisa juga merupakan pengalaman nyata orang lain dengan mencantumkan nara sumber.

Panjang naskah: 2-3 halaman.

b. Artikel: berisi tentang aksi-aksi nyata yang telah dilakukan oleh sebuah lingkungan/tokoh tertentu, misalnya upaya bersama warga di sebuah kelurahan, langkah resmi yang dijalankan pada sebuah kabupaten, usaha yang dirintis oleh seorang warga, dsb. Bisa juga menceritakan upaya pelestarian lingkungan di lingkungan sekolah/pesantren/kampus atau komunitas seperti pada butir (3.a). Sangat disukai bila menampilkan rujukan yang digunakan.

Panjang naskah: 3-5 halaman.

4. Naskah diketik rapi pada jenis kertas A4, font cambria ukuran 12, spasi 1,5, dengan batas margin 3 cm (1,18 inci)  untuk setiap sisi.

5. Naskah adalah karya sendiri (bukan saduran) dan belum pernah dipublikasikan lewat media mana pun.

6. Setiap peserta melampirkan biodata narasi maksimal 50 kata yang ditulis di bagian akhir naskah (masih dalam satu file tetapi pada halaman terpisah).

7. Naskah dikirim ke email: goreskan_pena@yahoo.co.id berupa attachment, bukan di badan email.

8. Tulis judul email dengan format: Event5WA-Kategori-Judul Naskah-Nama Penulis.

9. Setiap peserta hanya boleh mengirimkan satu naskah terbaiknya untuk setiap kategori.

10. Lomba ini dibuka mulai 19 Februari 2013 hingga 15 Maret 2013 (Jam 23:59 WIB).

11. Hasil lomba akan diumumkan pada tanggal 25 Maret 2013.

12. Bagikan info lomba ini kepada minimal 25 orang sahabat FB.

13. Naskah yang dikirim menjadi hak pelaksana lomba untuk dipublikasikan dalam bentuk buku.

14. Akan dipuluh 10 (sepuluh) naskah terbaik untuk setiap kategori untuk dibukukan.

15. Keputusan Dewan Juri mengikat.

Hadiah:

Akan dipilih dua pemenang untuk masing-masing kategori.

Pemenang 1: Sebuah buku terbit + Pulsa Rp 20.000,-  + Sebuah buku Antologi WA

Pemenang 2: Sebuah buku terbit + Sebuah buku Antologi WA.

Seluruh kontributor akan mendapatkan e-sertifikat dan potongan harga khusus untuk setiap pembelian buku.

Selamat berlomba! Ayo, sebarkan semangat untuk menjadi Sahabat Bumi.

Salam karya,

Novela Nian dan Erni Misran

No comments:

Post a Comment

Radio & tv online

SKIP 94.3 FM