Social Icons

Pages

Friday, June 7, 2013

Lomba Menulis Puisi & Cerpen “Sweet Romance” by Lembar Puisi

(DL: 30 Juni 2013)

Selamat fajar, pagi, siang, sore, senja, malam, #SobatPuisi!
Sudahkah kamu menulis puisi hari ini? Atau ada yang sedang menulis cerpen?
Well, untuk kamu yang suka menulis puisi sekaligus menulis cerpen, @LembarPuisi punya satu proyek menulis yang unik dan berbeda. Proyek ini bertajuk: #CeritaPuisi.
Kenapa unik?
Proyek menulis #CeritaPuisi berbeda dengan proyek-proyek menulis yang mungkin sudah sering kamu ikuti. Proyek ini bukan hanya meminta kamu untuk lihai merangkai aksara menjadi bait-bait hingga tercipta puisi yang indah, tapi juga menjadikan puisi tersebut sebagai tema dan benang merah cerita untuk menulis sebuah cerpen.
Merasa tertantang?
Mari kita simak konsep dan ketentuannya:
Siapa saja boleh berpartisipasi dalam proyek ini.
Tema besar dari proyek #CeritaPuisi ini adalah Sweet Romance. Jadi tangkaplah momen-momen manis yang kamu temukan, lalu jadikan ide untuk mengikuti #CeritaPuisi.
Pertama, kamu harus menulis sebuah puisi. Jenis dan bentuk puisi sepenuhnya diserahkan kepada kreativitasmu. 
Kemudian buatlah cerpen berdasarkan puisi yang telah kamu buat sebelumnya. Jadikan puisi tersebut sebagai storyline atau garis besar cerita untuk cerpenmu. Genre cerpen adalah bebas, asalkan masih dalam tema Sweet Romance dan sesuai dengan puisinya. 
Puisi  dan cerpen yang adalah hasil kreasi orisinal kamu, tidak mencederai SARA dan belum pernah dipublikasikan dalam bentuk pun. Apabila nanti ditemukan pelanggaran hak cipta, sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis.
Cerpen ditulis sepanjang 7–15 halaman A4 dengan margin standar. Gunakan font Times New Roman 12pt, spasi 1,5.
Puisi dan cerpen dimasukkan ke dalam satu file Microsoft Word (.doc atau .docx).
Di akhir halaman sertakan biodata singkat kamu dalam bentuk narasi, cantumkan juga alamat e-mail, blog atau website dan akun twitter kamu dalam narasi tersebut.
Beri nama file naskah dengan format: Nama Kamu/Nama Pena – (Judul Puisi) – (Judul Cerpen).
Naskah dikirim melalui lampiran/attachment (bukan copy paste di badan e-mail) ke lembarpuisi@gmail.com dengan subject: #CeritaPuisi (spasi) Nama Kamu.
Setelah mengirimkan e-mail, mention @LembarPuisi sebagai konfirmasi dengan format tweet: #CeritaPuisi – Nama Kamu – Judul Puisi – Judul Cerpen.
Satu penulis boleh mengirimkan lebih dari satu naskah.
Pengiriman naskah ditutup tanggal 30 Juni 2013 pukul 23.59.
Kami akan memilih 11 penulis dengan naskah terbaik yang akan diterbitkan menjadi buku melalui penerbit indie NulisBuku. Dan jika memungkinkan, akan kami usahakan menerbitkan melalui penerbit mayor (konvensional). Naskah-naskah terpilih akan kami umumkan paling lambat 2 minggu setelah deadlinedi lembarpuisi.tumblr.comdan di akun twitter @LembarPuisi.
Hak cipta dari naskah yang terpilih tetap menjadi milik penulis, kami hanya menggunakan hak publikasi untuk menerbitkannya menjadi buku. Bagi karya yang tidak terpilih, silakan post di blog atau ikut sertakan dalam lomba lain.
Jika ada yang ingin kamu tanyakan, jangan ragu untuk mengirim e-mail atau mention kami di @LembarPuisi.
Ayo segera menulis dan kirimkan karya terbaikmu!

No comments:

Post a Comment

Radio & tv online

SKIP 94.3 FM