Social Icons

Pages

Monday, September 3, 2012

Event Review Buku The LOVElicious Stories dan Menulis Cerpen Cinta


“Karena cinta penuh dengan cerita.”



Sepenggal kalimat itu mengawali sinopsis dari kumpulan cerpen karangan Fitri Wiradarya (yaitu aku sendiri, hehe) yang berjudul The LOVElicious Stories. Setelah beberapa bulan buku itu terbit, akhirnya aku bisa mengadakan lomba untuk merayakannya. Well, lombanya gak cuma satu loh, tapi DUA! Tapi lagi nih, sebelum dikasih tahu ada lomba apa aja sih, simak dulu yuk syarat dan ketentuan umum untuk kedua lomba itu (yang berarti harus dilaksanakan juga).



SYARAT DAN KETENTUAN UMUM :

    Berfoto bareng buku The LOVElicious Stories yang bisa dibeli di www.leutikaprio.com :) Buatlah fotonya senarsis, segila, semanis, secantik, semisterius… ah pokoknya sekreatif mungkin deh! Contoh foto ada di bagian bawah notes ini :)
    Sebarkan info lomba ini di notes, blog atau dimana-mana semau kamu deh! Biar banyak yang ikut gitu, hehe. Kamu TIDAK DIWAJIBKAN untuk mengetag penyelenggara (yaitu Fitri Wiradarya) tapi kamu WAJIB mengganti foto penyelenggara yang ada di bagian bawah notes ini dengan foto kamu bersama buku The LOVElicious Stories. Inget, yang narsis ya!
    Foto narsis ini akan menjadi nilai tambah kamu dalam penilaian juri nanti loh. Jadi yang kreatif ya :D
    Jangan lupa berteman dengan penyelenggara supaya bisa dicek kamu sudah memenuhi persyaratan atau belum!



Segitu aja deh tentang syarat dan ketentuan umumnya. Sekarang cekidot dong sama info lombanya. Ini dia!





LOMBA I – Review Buku The LOVElicious Stories



Berikan review atau pendapat terbaikmu tentang buku kumpulan cerpen The LOVElicious Stories ini! Bikin semenarik mungkin sampai menarik perhatian pembaca ;)



Selain syarat di atas, ini dia syarat-syarat lain untuk lomba ini:

    Kamu bebas menulis apa saja, tapi jangan menyinggung sudut manapun ya. Bersikaplah professional.
    Review ditulis dengan font Times New Roman size 12 spasi 1,5 dengan margin 3x3x3x3
    Jumlah halaman review yang diperbolehkan yaitu MAKSIMAL 3 HALAMAN ukuran kertas A4
    Kamu hanya boleh mengirim 1 review saja untuk lomba ini namun tetap harus semenarik mungkin ya!
    Review kamu kemudian dikirim dalam bentuk attachment bersama dengan foto narsismu ke email theloveliciousstories@yahoo.com. Silahkan konfirmasi kalau kamu sudah mengirimkan review dan foto narsismu ke penyelenggara melalui PM atau wall.





LOMBA II – Menulis cerpen cinta



Satu hal yang akan kamu temui dalam buku The LOVElicious Stories ini, yaitu judulnya berupa nama seseorang. Nah, hal itu adalah tema lain untuk lomba ini selain CINTA.



Berikut syarat-syarat lomba ini selain syarat dan ketentuan umum di atas :

    Kamu bebas menulis apa saja, tapi jangan menyinggung sudut manapun ya. Bersikaplah professional.
    Cerpenmu boleh horror, komedi, sci-fi atau apapun asal tetap dengan tema utamanya yaitu CINTA. Dan gunakan namamu (boleh nama asli, nama pena atau nama panggilan) sebagai judul cerpenmu ya!
    Cerpen ditulis dengan font Times New Roman size 12 spasi 1,5 dengan margin 3x3x3x3
    Jumlah halaman cerpen yang diperbolehkan yaitu 3 SAMPAI 11 HALAMAN ukuran kertas A4
    Kamu hanya boleh mengirim 1 cerpen saja untuk lomba ini namun tetap harus semenarik mungkin ya!
    Cerpen kamu kemudian dikirim dalam bentuk attachment bersama dengan foto narsismu ke email theloveliciousstories@yahoo.com. Silahkan konfirmasi kalau kamu sudah mengirimkan review dan foto narsismu ke penyelenggara melalui PM atau wall.



DL untuk kedua lomba ini yaitu pada tanggal 11 OKTOBER 2012 pukul 23.59 WIB

Dan pengumuman pemenang pada tanggal 2 NOVEMBER 2012



Akan dipilih 3 pemenang dari kedua lomba yang berhak mendapatkan pulsa Rp 50.000,- dan paket buku senilai Rp 200.000,-. Nomer HP dan alamat akan diminta kemudian pada saat pemenang diumumkan :)



Ayo, tunggu apa lagi? Ikutan ya ;D

No comments:

Post a Comment

Radio & tv online

SKIP 94.3 FM